Selasa, 07 Juli 2009

Pemilu.Pemilu.Pemilu

wahhh cepet banget ya Indonesia udah punya presiden baru,,
besok neh hari yang menegangkan bagi Bangsa Indonesia, terutama para capres dan cawapres,,
ada 3 pasang capres dan cawapres yang mengikuti pemilu ini :
1. megawati dan prabowo (PDI dan Gerindra)
2. SBY dan Boediono (Demokrat)
3. JK dan Wiranto (Golkar dan Hanura)

ketiga pasang capres dan cawapres akan dipilih warga Indonesia pada hari rabu, 8 juli 2009,,
kalau kita lihat banyak sekali kejadia" yang ada sebelum pemilu ini,,
salah satu'a tentang DPT,,
ada warga yang mendapatkan DPT dan tidak, yang tidak mendapatkan kartu pemilu, kita dapat menggunakan hak pilih'a dengan KTP.

Sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi kartu tanda penduduk dan paspor dapat digunakan untuk memilih pada pemilihan umum presiden, Rabu 8 Juli 2009. Penggunaan KTP dilakukan untuk pemilihan di dalam negeri, sedangkan paspor untuk pemilihan di luar negeri.Keputusan ini dibacakan dalam persidangan Senin (6/7). MK mengabulkan permohonan Refly Harun dan Maheswara Prabandono, dua warga negara yang kehilangan hak pilih pada pemilu legislatif lalu karena namanya tidak tercantum dalam daftar pemilih tetap (DPT).
Bagaimana teknis penggunaan KTP dan paspor untuk mencontreng. Berikut panduan yang disarikan berdasarkan putusan MK tersebut.
1. Pemilih dengan KTP hanya akan dilayani jika membawa kartu keluarga atau data sejenis.
2. Pelaksanaan hak pilih dengan KTP hanya dapat dilakukan di tempat pemungutan suara (TPS) yang berada di RT/RW sesuai alamat KTP.
3. Pemilih dengan KTP harus mendaftarkan diri kepada petugas.
4. Pelaksanaan hak pilih dengan KTP hanya akan dilayani pada satu jam sebelum penutupan TPS yaitu antara pukul 12.00-13.00.
5. Pemilih dengan KTP menggunakan surat suara sisa dari pemilih yang tidak menggunakan suaranya dan surat suara cadangan.
6. Jika surat suara sesuai DPT dan cadangan habis, para pemilih dengan KTP dapat dialihkan ke TPS terdekat.
7. Jika tetap kekurangan surat suara, petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) bisa mendapatkan surat suara dari TPS lain dalam satu desa atau kelurahan.
8. Proses pengalihan surat suara harus menggunakan berita acara penyerahan dan penerimaan dengan format yang dibuat sendiri oleh petugas KPPS.
9. Pemilih dengan paspor harus mendapat persetujuan dari panitia pemilihan setempat atau panitia pemilihan luar negeri.

MARILAH KITA SUKSESKAN PEMILU INI,,
GUNAKAN HAK PILIH ANDA,,
JANGAN SAMPAI KITA MENJADI GOLPUT,,
^^

perjalanan dengan Trans jakarta (Bus Way) : Part III : pal putih - cililitan

selama liburan, udah 3 kali aja kemana" naik bus way,,
bener" baru ngerasain gimana kita diberi kemudahan kemanapun (didaerah jakarta) dengan bus way,,

hari ini tujuan'a dari PMI (pal putih) ke cililitan,,
sebener'a ini baru pertama kali donor darah,,
huaaaa,badan dingin semua, trus gemeteran gara' liat jarumm.,
(apalagi lihat orang sebelah ak mau pingsan gara" baru pertama kali donor, makin taku aja ak)
pas suster'a masukin jarum ketangan, beuhhhh,,jarum'a lumayan panjang tuh,,
yang tadi'a badan dingin muka pucet (tampang ketawa" buat nutupin ketakutan ak) lama" jadi biasa aja,,
darh ak diambil 250cc,,
awal'a c periksa dulu ma dokter yang ada,,
udah selesai, kita gak boleh langsung pergi, disuruh istirahat sebentar,,
udah gitu, kita disuruh ke kantin donor (kantin buat orang yang abis selesai donor)
di kantin itu, kita dikasih makan (sop + nasi), susu coklat, air minum (rasa'a agak aneh),,

selesai semuaa, ak langsung pulang ke rumah,,
sepanjang perjalanan pulang, rasa'a ngantuk banget,,
sampe" ketiduran di bus way,,
ahahahahahaa,,

Jumat, 03 Juli 2009

perjalanan dengan Trans jakarta (Bus Way) : Part II : cililitan - salemba I (st.carolus)

perjalanan dengan Bus Way dimulai lagi hari ini,,
beda'a hari ini jembatan penyeberangan'a gak sepanjang kemarin pas ke semanggi,,
kali ini tujuan cililitan - salemba I (st.carolus) menuju Departemen Sosial dan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia,,

untung'a aja bis gak gitu penuh,,
setelah ngelewatin beberapa pemberhentian, sampai juga di halte salemba I (st.carolus),,
langsung aja kita turun dan menuju departemen sosial,,
sampe di departemen sosial, langsung aja kita nanya satpan bagian anak di Lt berapa,,
beberapa jam kita ngobrol sama humas'a, selesai juga data yang diperluin sama mb'dila,,

dari departemen sosial, kita langsung aja ke Perpustakaan Nasional RI,,
bangunan'a masih jaman dulu banget,,
langsung aja kita titipin tas, trus buat kartu anggota (gratis, cepet kok, tinggal nunjukin tanda pengenal aja),,
awal'a kita bingung gimana pake katalog online'a, untung aja ada petugas'a yang nolongin kita,,
jadi gini sistem'a :
1. ke Lt 2, cari di katalog online
2. tulis kode buku, pengarang, tahun terbit, dll diselembar kertas (udah disediain disana)
3. serahin ke petugas'a nanti dikasih tau letak buku'a di Lt berapa,,

oke, lanjut lagi,,
udah gitu, tadi salah masuk ruangan pula,,
harus'a dari lift belok kiri, ehh kita malah belok kanan, udah gitu nunggu petugas'a lama pula,,
(huft)

sekitar jam 2an akhir'a pulang juga ke rumahhh,,
ahaiiiii,,
pas naik bus kita naik yang bus way gandeng (baru pertama kali,,hahahha,,ndeso banget ya), udah gitu salah naik pula, harus'a naik yang langsung cililitan ehh ke kp.melayu dulu,,
huh,,

sampe cililitan, langsung deh pulang ke rumah,,
dikira nyampe rumah bisa istirahat, ternyata malah mati lampu,,
(damn)

Kamis, 02 Juli 2009

perjalanan dengan Trans jakarta (Bus Way) : Part I : cililitan - matraman I - dukuh atas - benhil

pagi" udah dibangunin suruh mandi,,
padahal lagi pules"a tidur,,

selesai mandi, udah rapi, tinggal berangkat,,
ayah ma mb'umi udah nunggu,,

nyampe cililitan, beli lah tiket buat naik Trans jakarta (biasa orang" lebih sering bilang Bus Way),,

aku : "maaf mas, kalau mau ke Atma, naik yang mana ya?"
mas"a penjaga : "naik bis yang ini mb (sambil nunjuk Bus Way yang udah mau berangkat), terus turun di Matraman, dari matraman turun di dukuh atas trus turun di Benhil.."
aku : "makasih ya mas" (sambil inget" tadi yang mas"a bilang, padahal c udah lupa,,hahah)

oke,,
bus pun jalan,,
alhamdulilah dapet tempat duduk juga,,
sepanjang perjalanan pengen rasa'a tidurr,tapi gak bisaa,,
ya saat tu kondisi bis lumayan padat lah,,
ehh pas mau tidur neh ya tiba "

"PEMBERHENTIAN SELANJUT'a MATRAMAN"
alhasil tidurku tertunda..

udah nyampe matraman, ak ma kk ku bingung neh mau ke dukuh atas lewat mana,,
giliran mb'umi yang nanya ke mas" penjaga,,
udah lewat jembatan, astagfirullah lumayan puannjangg juga tuh jembatan'a,,
sambil ngos"an (ketahuan deh jarang olah raga,,ahhahah), kita antri neh buat naik bis selanjut'a,,
lumayan penuhhh,,
pas bis dateng, kk ku duduk dan aku pun berdiri di depan'a,,
gak lama ak berdiri ada orang yang turun di selter berikut'a (alhamdulilah dapet tempat duduk juga)

udah gitu kita mesti turun di BENHIL,,
udah nyampe BENHIL, ak kaget lagi gara" jembatan'a lebih puanjangg pas dari MATRAMAN tadii,,
oh My God,,

akhir'a nyampe juga di Atmanajaya,,
di Atma kita dah kaya orang nyasar,,

Mb'umi : "maaf pak, perpustakaan sebelah mana ya?"
Satpam : "mb lurus aja, terus belok kiri, nah dari situ nanti keliatan"
Mb'umi ; "makasih pak"

sampailah kita di perpusatakaan unika atmajaya,,
dari luar puanas banget, di dalam ademm banget,,
ahaha,,

mb'dhila nyari" buku yang dia cari, sedangkan ak lagi ngantuk tingkat paling tinggi,,
sambil dengerin music, rasa'a udah pengen tidur aja,tapi mau tidur juga gak enak di dalam perpustakaan, mau baca buku tapi buku yang menarik gak ada,,
akhir'a sambil denegrin musik sempet juga tuh ketiduran,,ahahahahha,,
sampai akhir'a selesai juga tuh nyari buku,,

selesai sholat, kita ke semanggi,,
di semanggi pun kita udah kayak orang kebingungan, jalan ke HOKBEN mana ya??
pas muter" untung aja ketemu,,
ahahaha,,
selesai makan, kita lihat" lah,,
(biasa cewek paling gak bisa lihat diskonan,,ahahhahah)
udah dapet yang kita cari, eh pas masih mau liat", tiba" HP bunyi,ternyata sms,,

"udah dimana dek?" oh ternyata ayah yang sms,,
"ini dah mau pulang yah, nanti bareng ya," ak bales
"oke, kl sudah sampe HLP (halim perdanakusuma) sms ayah" bales ayah
"oke" bales ak

selesai sholat ashar, kita pulang,,
oh my God, rame nian di halte'a,,
sekitar jam 4 kita pulang (pantesan lah, ini kan jam pulang kantor,mulai odong kan otakku),,
akhir'a dapet juga tuh bis 46, didalam bis lmayan rame,,
untung ak ma mb'umi duduk,,
polusi'a gak nahan banget,,

sampe halim, ak langsung naik trans halim n ke kantor ayah,,
ayah udah nungguin,,
pas perjalanan pulang, kepala pusing, kecapean, akhir'a ak tertidur pulas di mobil,,
sampe rumah langsung dibangunin, dan ak tidur lagi sampe magrib,,
perjalanan yang amat sangat melelahkan,,

PE ER

hhuuuuaaaa,,
liburanan" dpt PE ER dari ajiee,,

tapi, makasih ya jie award'a,,

hho


1. Put these awards into your blog.

2.Tag 5 (properly 10) friends.

3.Links those friends.

4.Tell them about these awards.

5.Share this links to others and to whom these awards tag


ini awardnya :

(harus'a ada gambar, tapi dari tadi dimasukkin susah banget,heheh)

ini diaa neh:

1. Five things found in my bag:
dompet, sapu tangan, permen jahe (nyari" kemana" ketemu di semanggi, langsung aja beli), handphone, jepit rambut (jakarta lagi panas tingkat tinggi)
2. Five things found in my purse:
KTP, foto keluarga (selalu ada di dompet), KTM, uang (walau lagi cekak gara" liburan,hahah), bon belanjaan,,

3. Five favourite things in my room:
Laptop, alat sholat, TV, komik, peralatan perempuan (hahahahha)

4. Five things I always wanted to do:
punya kamar yang serba serbi Winnie The Pooh, online, main game, nyelesain cerita (dari SMA gak beres",hahaha), baca komik

5. Five things I currently into:
friendly, kind, sweet, funny, cheerfull (ambil dari I describe di Fb :D) -> ikutan teteh,,hha

6. The person who inspired you now is:
my family

7. Punya handphone?
punya

8. Merk + tipe handphone?
Nokia 6120 classic
9.Warna/gambar theme yang lagi dipakai sekarang?
warna warni, winnie the pooh donggg

10. Wallpaper?
winnie the pooh

11. Warna casing?
putih (masih asli, tapi udah pada

12. Aplikasi/folder yang pertama keliatan begitu tekan tombol ‘menu’?
messaging

13. Bahasa yang digunakan di handphone?
English

14. Kapasitas baterai saat ini?
full

15. Pakai slot memory? Jenis?
yes. micro SD
16. Total kapasitas slot memori? Sisa kapasitas yang belum terpakai saat ini?
206MB. sisanya 38 MB.
17. Choice: Banyak terisi untuk apa memorinya?
MP3, foto, sms
18. Ada fitur koneksi Bluetooth?
hu um
19. Nama Bluetooth kamu saat ini?
pooh

20. Aplikasi yang paling sering kamu gunakan?
Sms, music player, gallery

21. Sisa pulsamu saat ini?
pulsa super sms 30ribu 1434 sms, pulsa utama Rp 31

22. Provider seluler yang kamu pake?
M3

23. Nomer handphone?
0856********

makasih buat ajie yang liburan" gini memberikan saya PE ER,,
ahaiii,,
ajie, berhubung ak belum tau cara nge-link, jadi nanti ya kl ak dah ngerti baru ak link,,
hahahahhaha,,
gaptek banget akuuu,,

Kamis, 25 Juni 2009

HOLIDAYYYYY

setelah UAS yang menegangkan dan ngebuat orang tidur pagi terus, akhir'a liburannnn juggaaa,,
liburan mpe tanggal 18 agustus???
lama bangett yaaa,,'
terasa bosan tingkat paling tinggi,,
hahahahha,,

walau deg"an nungguin hasil UAS gimana,tapi alhamdulilah lumayan lahh nilai'a,,
hho,,
liburan diisi dengan ol FaceBook, main Game, main Keyboard,dan main" game lain'a,,

mau'a apa ya??
giliran liburan pengen cepet" masuk, tapi giliran masuk pengen cepet" libur??

Sabtu, 06 Juni 2009

berteemuuu kawann lammmaaaa

hhuuaaaa,,
udah lama banget gak postinggg,,
hehehehhehe,,

duuuhhh hari ini hari yang menyenangkannn,,
bisa ketemu temen-temen SMP duluuu,,
walau cm segelintir aja yang dateng tapi setidaknya seneng ketemuuu,,
kangennn bangett dah lama gak ketemuuu,,

awalnya janjian di SADOEL jam 1 pm, tapi berhubung namanya juga orang "Indonesia" terjadilah pengaretan waktuuu,,
huahahahahha,,
jamm 2an baru pada kumpullll,,
tapi sayang, tadi pas ngumpul di SADOEL gak diabadikan dulu,,
huhuh,,
gak papalah ntar ketemuann lagii,,heheheheh,,
bis ngobrol" gitu, kita pada pergi kesuatu tempat makann disalah satu mall jakarta,,

wahhhhh,,senangnya harii inii bertemuu kaliannnn,,

Jumat, 17 April 2009

Pasca Pemilu Legislatif 9 April 2009

Kalau kita lihat perkembangan politik kita pasca Pemilu Legislatif, banyak kejadian-kejadian lucu. Misalkan saja, saat saya membaca sebuah koran Ibu Kota, ada-ada saja tingkah para caleg yang gagal dalam pemilu legislatif 9 april kemarin.
Contohnya saja di daerah Bandung. Banyak para pengusaha percetakan kaos dibuat pusing oleh para ulah caleg kemarin.
Beberapa caleg dari sekian parpol ada yang belum melunasi piutang kaos yang ia pesan untuk kampanye keamrin. Utangnya pun tidak tanggung-tanggung, satu parpol saja sekitar Rp 570 juta,,

Atau, saat kita melihat di media elektronik atau TV, banyak yang memberitakan ada saja caleg yang stres dengan kekalahan yang ia alami. Caleg tersebut telah mengeluarkan uang ber ratus-ratus juta tetapi kalah dalam pemilihan kemarin. Banyak juga RSJ yang sudah menyediakan tempat untuk para caleg yang stress akibat kekalahannya.

Bayangkan saja, 560 kursi Dewan Perwakilan Rakyat diperebutkan sebanyak 11.215 orang.
bagaimana para caleg tidak habis-habisan dalam kampanye kemarin??
Para caleg rela mengutang sana-sini untuk biaya kampanye, bahkan rela menjual tanahnya sekaligus.

Semoga saja, pada pemilu legislatif berikutnya, kejadian-kejadian seperti ini tidak terjadi..
bayangkan saja, kalau kejadian seperti ini terus saja terjadi saat pemilu tiba.
Apa jadinya negara kita??

Rabu, 08 April 2009

siapkah anda memilih??

Pemilu??
itulah kata yang sering kita dengar beberapa bulan ini,,
orang-orang berebut "kursi" untuk menjadi pemimpin di Indonesia,,

apalagi partai di Indonesia semakin banyak,,
semakin bingung pula kita memilih,,
para caleg berlomba-lomba mencari simptisan dengan berbagai cara,,
ada yang membagikan sembako, kartu nama, kalender, ada juga yang membuka pengobatan gratis,,
apa lagi dengan adanya musibah Situ Gintung, para caleg berbondong-bondong memberikan bantuan,,
apa itu hanya sekadar mencari simpati atau tulus benar-benar ingin membantu??

ada saja para caleg melakukan pelanggaran saat hari tenang,,
padahal, waktu yang diberikan untuk berkampanye cukuplah panjang,,

besok tanggal 9 April 2009 adalah hari yang menetukan semuanya,,
5 menit untuk 5 tahun,,
sukseskan pemilu 2009,,
pilhlah sesuai dengan hati kalian,,
jangan termakan oleh janji-janji para caleg,,
pikirkan baik-baik sebelum mencontreng,,
jadikan pemerintahan Indonesia yang jujur, bersih dari korupsi, bertanggungjawab, menepati janji,,

Sabtu, 10 Januari 2009

Bahasa Televisi??Gimana ya??Lihat yuk..


Kalau kita melihat dari sudut pandang gaya bahasa dalam media massa mana yang baik dan benar, media cetak ataukah elektronik, media cetaklah yang mempunyai andil besar dalam penulisan gaya bahasa yang baik. Mengapa demikian?
Salah satu contoh media elektronik adalah televisi. Televisi merupakan media audio-visual atau media pandang-dengar. Pemirsa memandang gambar dan mendengar narasi. Penyiar atau presenter atau reporter membacakan naskah atau narasi berita untuk pemirsa. Bahasa yang digunakan dalam berita televisi, biasanya menggunakan percakapan sehari-hari atau kalimat tutur. Tujuan penggunaan bahasa bertutur adalah untuk membedakannya dengan bahasa jurnalistik media cetak yang cenderung formal.
Gaya bahasa media elektronik lebih disesuaikan dengan sasaran audience-nya. Sebagai contoh pada acara Cerita Anak (TransTV), acara tersebut menggunakan gaya bahasa yang mudah dimengerti anak-anak, misalnya ”Selamat sore adik-adik? Kembali lagi bersama Kak Ainun di sini. Kakak akan menemani adik-adik selama 30 menit ke depan.” Sebaliknya pada acara Reportase (TransTV), bahasa yang digunakan lebih berbobot.
Bahasa pada televisi juga sering kali mengadopsi dari kalimat Bahasa Inggris, misalakan saja Headline News (Metro TV), Todays Dialogue (Metro TV), Breaking News (RCTI). Mengapa mereka tidak menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar? Bisa saja kalimat tersebut dapat diganti dengan Dialog Hari Ini tau apa saja asalkan menggunakan Bahasa Indonesia. Para pihak stasiun televisi berfikir dengan menggunakan istilah bahasa asing memudahkan pemirsanya untuk mengingat acara tersebut.
Media cetak dan elektronik mempunyai perbedaan dalam hal pemahaman berita yang disampaikan untuk pembaca atau audience-nya. Pada media cetak kita dapat mengulang kembali dalam membaca berita yang ada, tapi tidak begitu pada media elektronik. Pada media elektronik, kita harus lebih memperhatikan suatu tayangan berita karena berita yang ada tidak mungkin untuk diulang kembali.
“Bahasa jurnalistik televisi cenderung menggunakan bahasa yang ringan, mudah dimengerti, sederhana, prisip ekonomi kata, kalimat yang obyektif, kalimat aktif. Sedangkan pada bahasa jurnalistik media cetak, lebih formal, rinci dan jelas.”
Pada program berita, para wartawan televisi memang diharuskan menggunakan Bahasa Indonesia yang baku. Itu artinya, berita televisi sudah seharusnya menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Akan tetapi, upaya penggunaan bahasa Indonesia yang baku dalam berita televisi belum sepenuhnya dapat terlaksana. Itu semua akan terlaksana bila ada kesadaran dari pihak televisi itu untuk memberikan perbekalan bagi para wartawannya karena tidak semua stasiun televisi memberikan perbekalan pada wartawan mereka.